MANFAAT AIR GARAM UNTUK MENGOBATI GATAL-GATAL PADA KULIT - husnuls492.com

MANFAAT AIR GARAM UNTUK MENGOBATI GATAL-GATAL PADA KULIT

husnuls492.com_Rasa gatal yang tidak tertahankan membuat kita tidak bisa menahan untuk menggaruknya. Jika kita biarkan menggaruknya itu akan membuat kulit kita menjadi merah dan menyebabkan iritasi pada kulit. Maka dari itu kita harus segera melakukan tindakan agar gatal cepat hilang.

Untuk mengatasi hal tersebut kita bisa menggunakan bahan alami yang tersedia di sekitar kita seperti garam. Garam mengandung magnesium sulfat tinggi yang bisa kita gunakan untuk mengobati gatal-gatal, lalu bagaimana caranya. Yu simak ulasannya.


CARA MENGATASI GATAL PADA KULIT


Pertama, Sediakan Garam

Telah dibahas diatas garam mengandung magnesium sulfat tinggi yang bermanfaat mengatasi gatal, garam dapur bisa kita gunakan.

Kedua, Sediakan 1 Gelas Air Panas

Setelah kita sediakan garam selanjutnya kita sediakan air panas tidak usah banyak-banyak 1 gelas saja sudah cukup.

Ketiga, Sediakan Kapas

Kapas disini kita gunakan sebagai media untuk mengoleskan air garam ke bagian kulit yang terasa gatal.

Setelah ketiga bahan tadi kita sediakan selanjutnya kita masukkan 1 sendok garam kedalam 1 gelas air panas lalu kita aduk-aduk. Selanjutnya kita diamkan sejenak supaya larutan garam menyatu dengan air, setelah itu kita gunakan kapas, kita celupkan kapas kedalam gelas yang sudah berisi garam lalu kita oleskan ke bagian kulit yang gatal, kita biarkan selama 10 sampai 15 menit.

Lakukan cara ini pagi dan menjelang mau tidur setiap hari. Lakukan cara ini sampai setiap hari sampai gatal-gatal hilang.

Jika gatal masih juga tidak hilang segera konsultasikan kepada dokter.

Semoga bermanfaat.

0 Response to "MANFAAT AIR GARAM UNTUK MENGOBATI GATAL-GATAL PADA KULIT"

Post a Comment

Anda mungkin menyukai postingan ini :